RIM Meluncurkan BlackBerry 6 Untuk Bold 9700, Bold 9650 Dan Pearl 3G

Hari ini RIM mengumumkan BlackBerry 6, sebuah sistem operasi baru untuk smartphone BlackBerry yang mempertahankan fitur-fitur yang membedakan merk BlackBerry dengan merk lainnya dan memberikan pengalaman yang segar dan menarik yang sangat berguna dan mudah digunakan.

Sistem operasi terbaru BlackBerry ini memiliki update yang tidak terhitung banyaknya, yang paling menonjol adalah fitur universal search, manajemen jaringan sosial, sinkronisasi media WiFi-powered dengan koleksi musik di PC para mani tekno, dan WebKit-based browser dengan dukungan HTML 5 yang akan memberikan sensasi menjelajahi internet seperti yang sudah dirasakan oleh para pengguna iPhone dan Android.

BlackBerry 6 menawarkan multiple view yang membantu para mania tekno untuk mengatur aplikasi dan konten. Icon diatur di Home Screen dalam 5 view yang bisa dikustomisasi (All, Favorites, Media, Downloads dan Frequent) yang bisa dinavigasi dengan sekali kibas.

BlackBerry 6 juga memiliki fitur baru yakni Action Menus yang kaya secara visual, sensitif dengan konteks. Jika para mania tekno mengklik dan terus menekan trackpad atau menekan terus layar, para mania tekno bisa memunculkan action atau task yang paling sering digunakan dari aplikasi tersebut. Selain itu, para mania tekno juga bisa melakukan multitask dengan menekan terus tombol Menu, yang akan memunculkan visual grid dari semua aplikasi yang sedang berjalan, agar para mania tekno bisa switch antar aplikasi dengan mudah.

BlackBerry 6 akan memulai debutnya di smartphone BlackBerry Torch 9800 (juga diumumkan hari ini) yang tersedia di AT&T dan RIM juga berkomitmen untuk menyediakan BlackBerry 6 sebagai upgrade untuk Bold 9700, Bold 9650 dan Pearl 3G.

View Source: BlackBerry

This entry was posted in blackberry, blackberry 6, bold 9650, bold 9700, operating system, OS, pearl 3G, Sistem Operasi. Bookmark the permalink.

Leave a comment